Lompat ke isi utama

Berita

Eka Rahmawati : Saya Berharap Kader SKPP Turut Serta Mensukseskan Pemilu

jombang.bawaslu.go.id - Kali ini, dalam webkusi SKPP Bawaslu RI yang dilakukan secara daring sesi ke 4 diikuti oleh peserta dari Kabupaten Magetan dan Kota Surabaya dengan narasumber Anggota Bawaslu Provinsi Jawa Timur Eka Rahmawati, Sabtu (6/6/2020). Ia menyampaikan harapan agar alumnus Sekolah Kader Pengawasan Partisipatif (SKPP) Daring 2020 dapat menjadi sahabat Bawaslu dalam mensukseskan penyelenggaraan Pemilihan Umum dan Pilkada nantinya. “Saya berharap alumni SKPP memiliki tanggung jawab untuk turut mengawal proses Pemilihan Umum dengan ikut serta melakukan pengawasan” tuturnya. Lebih lanjut, Eka menjelaskan bahwa terdapat perbedaan antara pengawasan yang dilakukan masyarakat atau kader SKPP dengan pengawasan oleh jajaran Bawaslu. Bawaslu dalam melakukan pengawasan, pencegahan dan penindakan pelanggaran tidak akan pernah bisa bekerja sendiri karena keterbatasan jajaran pengawas dari tingkat pusat sampai tingkat TPS sehingga peran partisipasi masyarakat juga dibutuhkan. “Perbedaannya ada pada level kewenangannya. Saya tegaskan kembali, alumnus SKPP menjadi penggerak untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat, sehingga akan semakin banyak orang berpartisipasi dalam mensukseskan Pilkada dan Pemilihan Umum” jelas wanita yang membidangi Divisi Organisasi Bawaslu Jatim. (red/yis) [caption id="attachment_2076" align="alignnone" width="761"] Webkusi IV SKPP sedang Berlangsung[/caption]
Tag
Berita
Publikasi